Article Detail

Pembukaan Bulan Rosario


Setiap bulan Oktober, paroki-paroki gereja Katolik di seluruh dunia mengajak seluruh umatnya untuk mendaraskan doa kepada Bunda Maria melalui rangkaian doa Rosario.

Pada Jumat, 2 Oktober 2020 seluruh guru dan siswa KB-TK Tarakanita 5 mulai dari jenjang KB, TK A dan TK B memulai kegiatan bulan Rosario dengan pembukaan bulan Rosario bersama melalui virtual. Di minggu pertama bulan Rosario ini, seluruh siswa dikenalkan dengan apa itu Doa Rosario, doa-doa apa saja yang digunakan untuk doa Rosario. Ada Suster Fidelia di sini yang menjelaskan juga tentang mengapa kita perlu berdoa rosario dan juga memperkenalkan alat-alat untuk berdoa Rosario, seperti lilin, salib, Puji Syukur, dan juga tentunya rosario itu sendiri.



Mari kita memanjatkan doa dan permohonan kita melalui perantaraan Bunda Maria.





Pembukaan Bulan Rosario

Selamat Memasuki Bulan Rosario.
Mari di bulan ini, kita berdevosi kepada Bunda Maria, membawa doa-doa dan harapan melalui perantaraan Bunda Maria.

Siswa-siswi KB-TK TARAKANITA 5 mengikuti pembukaan bulan rosario di sekolah.
Pembukaan bulan rosario ini diawali dengan perarakan kemudian dilanjutkan berdoa rosario peristiwa gembira.

Tetap sehat dan semangat anak-anak.



YUK LIHAT PEMBUKAAN ROSARIO DI SEKOLAH KAMI DENGAN KLIK TAUTAN DI BAWAH INI!




Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment